Rabu, 02 Februari 2011

PEMBENTUKAN BOLTENG MENDAPAT RESPON POSITIF BUNDA

PEMERINTAH KABUPATEN BOLAANG MONGONDOW
SEKRETARIAT DAERAH
BAGIAN HUBUNGAN MASYARAKAT
Jln. Brigjen Katamso No. 431 Telp. (0434) 21956 Fax. 22001 Kotamobagu 95711

PREES REALEASE
No. 016/10/II/2011

PEMBENTUKAN BOLTENG MENDAPAT
RESPON POSITIF BUNDA

BOLAANG MONGONDOW, RABU, 02 FEBRUARI 2011

PENYAMPAIAN aspirasi dari tokoh-tokoh masyarakat (Tokmas) Dumoga Bersatu (Dumoga Timur, Dumoga Barat, dan Dumoga Utara) untuk mengusulkan pembentukan pemekaran Kabupaten Bolaang Mongondow Tengah (Bolteng) telah mendapat respon positif Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong) Ny Hj Marlina Moha Siahaan .
Bunda Pembaharu Pembangunan Tanah Totabuan itu –begitu Marlina Moha Siahaan disapa-, ketika turun di wilayah Dumoga Bersatu tidak putus-putus menerima aspirasi. Aspirasi yang diterima Bunda Bupati tidak hanya datang dari tokmas se Dumoga tetapi seluruh lapisan masyarakat bawa.
Satu yang membuat Bupati senang karena masyarakat di wilayah sana (Dumoga Bersatu) dalam proses usulan pemekaran selalu mengedepankan bingkai aturan, serta selalu menjaga Keamanan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas). ‘’Apa yang menjadi keinginan masyarakat saya ikhlas menerima,’’ kata Bupati Marlina, Rabu (2/2) pagi kemarin.
Kabag Pemerintahan Jemy Sako SH menambahkan, proses pemekaran yang disampaikan warga Dumoga Bersatu ke Pemkab Bolmong. Apalagi, melalui Bupati Ny Hj Marlina Moha Siahaan sudah tepat. ‘’Saya yakin dengan kekompakan mereka semua akan kami respon,’’ kata Sako, diiyakan Sekda Drs Hi Ferry L Sugeha, ME.
Seperti diberitakan sebelumnya, menurut Kabag Humas Bolmong, Hj Sitti Rafiqa Bora SE, bunda Bupati juga menerima penyampaian aspirasi dari tokoh-tokoh masyarakat (Tokmas) Dumoga Bersatu untuk mengusulkan pembentukan pemekaran Kabupaten Bolaang Mongondow Tengah (Bolteng). ‘’Mereka juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bunda (Bupati Bolaang Mongondow Ny Hj Marlina Moha Siahaan, red) yang telah memimpin dua periode dan keinginan masyarakat Dumoga Bersatu untuk membentuk Kabupaten Bolteng,’’ ungkap Hajjah Rafiqa disela-sela acara silaturahmi itu.

Demikian Pemberitaan Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow.


Kepala Bagian
Hubungan Masyarakat
Setda Kabupaten Bolaang Mongondow




SITTI RAFIQAH BORA, SE
NIP : 19700903 199903 2 002

Tidak ada komentar:

Posting Komentar